FAQ

Pertanyaan Umum Seputar G-trust Learning

Program Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan. Program ini ditujukan bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, juga pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Kamu bisa mendaftar Kartu Prakerja jika kamu adalah pencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil. Singkatnya, semua warga negara Indonesia yang berusia minimal 18 (delapan belas) tahun dan maksimal 64 (enam puluh empat) tahun yang tidak sedang mengikuti pendidikan formal boleh mendaftar. Selain itu, dalam 1 (satu) Kartu Keluarga hanya diperbolehkan maksimal 2 (dua) NIK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja

Untuk masuk ke akun, kamu bisa melalui link berikut www.prakerja.go.id/masuk

Informasi pembukaan gelombang bisa kamu lihat di dasbor akun Prakerja kamu atau kamu bisa cek di sosial media resmi Program Kartu Prakerja baik Facebook, Instagram, YouTube, TikTok maupun LinkedIn. Pastikan kamu mengikuti akun sosial media Kartu Prakerja yang resmi, ya!